Bisnis Online berawal dari sebuah hobi

No Comments
Bisnis Online Berawal dari sebuah hobi


Semua pekerjaan real ataupun online baik itu yang berasal dari hobi atau sesuatu yang anda sukai pada akhirnya akan menjadi sebuah proyek bisnis besar bagi anda nantinya. Harus saya akui, beberapa bisnis yang orang jalani tidak lain berawal dari kecanduan akan pekerjaannya sendiri pada masa lalu, dan yang kedua tidak lain berawal dari sebuah iseng-iseng hobi yang mereka tekuni. Akhirnya mereka kebablasan dalam menekuni hal ini sampai akhirnya menjadi sebuah usaha atau bisnis yang besar. 

Pekerjaan online  pada awalnya anda hanya mencari sebuah keinginan untuk bekerja iseng-iseng dirumah dengan penghasilan yang cukup untuk diri sendiri pada awalnya. Sampai pada suatu saat anda hanya merasa jalan ditempat saja, penghasilan yang pas-pasan tidak akan mampu menopang kehidupan anda seterusnya. Jika dengan modal pengetahuan dan pengalaman yang sudah kita peroleh selama ini masih belum menjadikannya sebuah sumber penghasilan yang besar, maka berhenti sajalah dari sekarang. Yah, karena itu hanya akan membuang waktu anda dan tidak memberikan perkembangan yang besar. Lantas apa yang perlu anda lakukan?

Terkadang kita merasa sudah berjalan sejauh 10 KM dan terasa amat lelah, lama dan membosankan. Tidak tersadar ada beberapa orang di sekitar kita yang setelah anda ketahui mereka hanya berjalan sejauh 1 KM dan tanpa anda sadari lagi mereka sudah berjalan jauh dari lokasi anda berada. Sebenarnya apa yang terjadi dengan semua ini! Pertanyaan yang tepat adalah Apa yang sedang terjadi dengan saya! Pekerjaan yang saya sukai sudah saya lakukan, sudah saya tekuni selama berhari-hari, berbulan-bulan sampai bertahun-tahun dan berulang-ulang tiap hari tetap saja seperti ini. 

Mengubah pola pikir dan pola kerja kita. Ubahlah dari berpikir kecil menjadi berpikir besar dan ubahlah pola kerja yang hanya 8 jam perhari menjadi 16 jam perhari. Apa yang anda dapatkan jika seperti itu? Gambarannya seperti ini, ketika anda meluangkan waktu anda selama 8 jam/hari katakanlah anda bisa menghasilkan pendapatan $10, jika kita melakukannya selama 16 jam maka anda bisa mendapatkan $20 bukan, begitu juga hubungannya saat anda bisa berpikir lebih besar. 


Apakah bisnis online perlu bakat atau kepintaran tertentu? Saya katakan tidak, Banyak dari beberapa teman saya yang sudah mengenal bisnis onine pada awalnya gaptek dan sama sekali tidak paham mengenai media komputer. Namun setelah dia tekun belajar selama setahun, dia sudah tidak kalah pintar dari yang mengajarinya. Pepatah mengatakan, Jika anda kalah pintar maka anda harus menang rajin.